Lokasi, Harga dan Menu Mie Gacoan Malang

 

Mie Gacoan adalah sebuah kuliner yang cukup terkenal belakangan ini. Mie Gacoan merupakan kuliner dari Jawa yang merupakan mie pedas. Outlet Mie Gacoan ini menyediakan berbagai varian mie pedas dengan rasa yang enak. Mie Gacoan sering diburu oleh para pecinta makanan pedas.

Apa arti Gacoan? Nama hidangan ini memang cukup unik. Gacoan sendiri memiliki arti “taruhan” di Jawa. Maksud taruhan disini adalah pelanggan ditantang untuk mencicipi hidangan pedas tersebut. Tidak hanya namanya saja yang unik, menu hidangan yang ditawarkan beberapa juga memiliki nama yang unik.

Outlet Mie Gacoan ini tersebar diberbagai wilayah yang ada di Jawa. Saat ini menemukan Outlet Mie Gacoan lebih mudah karena sudah banyak cabang yang membukanya. Jika ingin makan di Gacoan anda harus sabar. Pasalnya setiap outlet Mie Gacoan selalu ramai dan anteri. Mie Gacoan memiliki jumlah peminat yang cukup banyak sehingga membuat setiap outlet selalu anteri pelanggan. Kali ini kita akan membahas mengenai salah satu outletnya di kawasan Malang Jawa Timur.

Lokasi Mie Gacoan di Malang

Saat ini Mie Gacoan yang ada di Malang tersebar dibeberapa wilayah. Ada banyak cabang Mie Gacoan yang dibuka di Malang. Sebagai salah satu kota tujuan wisatawan dari berbagai wilayah membuat banyak kuliner yang membuka cabang di Malang termasuk Mie Gacoan ini. Berikut ini ada beberapa lokasi cabang Mie Gacoan Malang yang bisa anda kunjungi.

  • Mie Gacoan Kendalsari
  • Mie Gacoan Jl. Jakrata No.16
  • Mie Gacoan Ciliwung
  • Mie Gacoan Klojen
  • Mie Gacoan Sukun
  • Mie Gacoan Tologomas
  • Mie Gacoan Singosari

Menu dan Harga di Mie Gacoan

Membahas menu dan harga di Mie Gacoan cukup menarik. Mie Gacoan sendiri memiliki beragam menu mulai dari makanan hingga minumannya. Menu di outlet mie pedas ini juga memiliki nama yanga unik. Inilah beberapa informasi mengenai menu dan harga yang ada di Mie Gacoan.

  1. Mie

Menu utama di Mie Gacoan adalah mienya. Mie di outlet ini diberi nama cukup unik. Pengunjung bisa memesan menu mie Ibis, Setan dan Angel. Mie angel adalah mie dengan rasa yang tidak pedas ditawarkan dengan harga RP 10.000. Sedangkan untuk mie iblis dan mie setan ditawarkan dengan level 1 โ€“ 8. Harga mie level 1 โ€“ 4 Rp 10.000 sedangkan level 5 โ€“ 8 Rp 11.000.

  1. Dimsum

Menu dimsum di Gacoan ini dibedakan menjadi beberapa sajian yakni pangsit goreng, siomay, udang keju, udang rambutan, lumpia udang dan ceker. Berbagai aneka dimsum ini ditawarkan dengan harga Rp 9.000 sampai Rp 10.000.

  1. Minuman

Minuman di Mie Gacoan ini juga ditawarkan dengan nama yang unik. Pelanggan bisa memesan menu minuman seperti es genderuwo, es tuyul, es pocong, dan es sundel bolong. Aneka minuman tersebut ditawarkan dengan harga mulai dari Rp 5.000 hingga Rp 11.000.

Itulah menu makanan dan minuman dengan nama unik yang ditawarkan Mie Gacoan. Harga hidangan yang murah itulah yang membuat Mie Gacoan tidak pernah sepi. Cara memesan makanan di outlet ini cukup mudah. Pengunjung hanya perlu antri dibagian kasir. Perlu diingat bahwa Mie Gacoan termasuk salah satu tempat makan mie pedas paling laris. Bahkan bagian kasir di Mie Gacoan tidak pernah sepi dari antrian. Pengunjung harus sabar mengantri untuk memesan makanan di tempat ini.

Scroll to Top